Sekilas membaca judul postingan diatas pasti ada yang bertanya: "Emangnya apa hubungan antara DBS Kalbar dengan Zahir Accounting yach?". Memang kalau secara teknis, antara DBS Kalbar dengan Zahir Accounting tidak memiliki hubungan alias ngga nyambung. Yang satu bidang utamanya pulsa, sedangkan yang satunya lagi bergerak dibidang program akuntansi. Terus hubungannya dimana hayoo?? Ditebak dulu donk, bagi yang benar akan saya kasih pulsa gratis. Halahh... mentang-mentang lagi menjalani bisnis pulsa DBS, semuanya dikonversikan dalam bentuk pulsa. Hehehe....
Ok, sekarang saya akan menjelaskan apa hubungannya antara DBS Kalbar dengan Zahir Accounting. Awalnya begini, sejak mahasiswa dulu saya merupakan salah seorang asisten dosen untuk mata kuliah labkom komputer akuntansi. Salah satu diantara program akuntansi yang saya ajarkan adalah Zahir Accounting. Tak disangka, meskipun telah menyelesaikan studi di Fakultas Ekonomi Jurusan Akuntansi Universitas Tanjungpura dan telah menjadi karyawan tetap di salah satu perusahaan leasing terbesar di Kalimantan Barat, diwaktu senggang saya juga masih sesekali memberikan pelatihan kepada adik-adik tingkat saya mengenai penggunaan program akuntansi. Alasannya cukup simpel, agar ilmunya ngga hilang karena yang namanya ilmu praktek harus dikeluarkan terus. Bener ngga??
Nah, sekarang mengenai DBS Kalbar. Saya termasuk anggota baru di DBS Kalbar ini, saya baru 2 minggu lalu bergabung kedalam tim ini. Selain sebagai anggota, saya juga termasuk dalam salah satu trainer yang ikut memberikan training dan presentasi kepada calon-calon anggota kita yang ingin tahu lebih dalam mengenai DBS Kalbar. Adapun training tersebut rutin kita lakukan pada hari Minggu di kantor kami "Jayaputra Computer" Jl.Sei Raya Dalam No.7 (Samping Rumah Tahanan Sei Raya Dalam) dari jam 13.30 WIB sampai dengan selesai. Bagi pengunjung yang berminat, datang aja ke kantor kita pada jadwal tersebut.
Kebetulan pada akhir Mei ini tepatnya tanggal 30-31 Mei 2009, saya diminta oleh Panitia Himpunan Mahasiswa Akuntansi Universitas Tanjungpura (HIMASI-UNTAN) untuk menjadi Instruktur pada kegiatan Pelatihan Zahir Accounting dengan tema "Mahir Bersama Zahir". Kegiatan pelatihan tersebut dilaksanakan sebagai salah satu rangkaian kegiatan dalam rangka memperingati HUT HIMASI-UNTAN. Pada pelatihan nanti merupakan kali ketiganya saya menjadi instruktur dimana sebelumnya saya pernah mengadakan pelatihan Zahir Accounting di Gedung Labkom Akuntansi Politeknik Negeri Pontianak dan Gedung Labkom Fakultas Ekonomi Universitas Tanjungpura Pontianak.
Kegiatan pelatihan ini rencananya akan diselenggarakan di Gedung Labkom Akuntansi SMK Negeri 3 Pontianak dengan target jumlah peserta sekitar 40 orang. Untuk pendaftaran peserta dilakukan mulai dari tanggal 4 Mei 2009 kemarin sampai dengan tanggal 29 Mei 2009. Bagi yang berminat segera mendaftar buruan karena panitia akan memberikan potongan bagi calon peserta yang melakukan pendaftaran dari tanggal 4-16 Mei 2009. Untuk informasi lebih lanjut bisa menghubungi contact person an. Riski Alfi - 08125690569 atau langsung datang ke Sekretariat Mushola Al-Iqtisod Fakultas Ekonomi Universitas Tanjungpura.
Dari tulisan saya diatas, sudah dapat dimengerti kan apa hubungan antara DBS Kalbar dengan Zahir Accounting?? Jadi kesimpulannya, saya adalah tenaga trainer lepas untuk DBS Kalbar maupun Zahir Accounting di Kalbar. Nyambung kan...
Sumber : Dwi Wahyudi, SE
0 komentar
Posting Komentar